the beautiful princess

My photo
fb&msn: strawberella.lylloll@hot

Sunday, February 01, 2009

rangkuman TIK

Bab I. Mengenal Internet
· Internet (Interconnected Network): Kumpulan komputer yang terhubung satu dengan yang lain dalam sebuah jaringan

· Ada dua peranan penting internet,yakni : (1)Sebagai sumber data dan informasi, dan (2)Sarana pertukaran data dan informasi

· World Wide Web(www) adalah dokumen-dokumen internet yang disimpan di server-server yang terdapat di seluruh dunia

· Electronic Mail (E-Mail) adalah aplikasi internet untuk sarana komunikasi surat-menyurat dalam bentuk elektronik

· Mailing list (milis) adalah aplikasi internet yang digunakan sebagai sarana diskusi atau bertukar informasi dalam satu kelompok melalui e-mail

· Newsgroup adalah aplikasi internet yang digunakan untuk berkomunikasi satu sama lain dalam sebuah forum

· Internet Relay Chat (IRC) adalah aplikasi internet yang digunakan untuk bercakap-cakap di internet (chatting)

· File Transfer Protokol (FTP) adalah aplikasi internet yang digunakan untuk mengirimkan atau mengambil file ke /dari komputer lain

· Telnet adalah aplikasi internet yang digunakan untuk mengakses komputer yang letaknya jauh

· Gopher adalah aplikasi yang digunakan untuk mencari informasi yang ada di internet

· Packet Internet Gopher (Ping) digunakan untuk mengetahui apakah komputer yang kita gunakan terhubung (terkoneksi) dengan komputer lain di internet

· Kegunaan internet :
1. Sarana untuk mendapatkan dan menyampaikan informasi yang cepat dan murah
2. Mengurangi biaya kertas dan biaya distribusi
3. Sebagai media promosi
4. Saran komunikasi interaktif
5. Sarana penelitian dan pengembangan
6. Sarana untuk mempertukarkan data

· Electronic Commerce (E-Commerce) adalah perdagangan yang dilakukan dengan memanfaatkan jaringan telekomunikasi terutama internet

· Keuntungan E-Commerce bagi perusahaan :
1. Menjual produknya ke lebih banyak orang
2. Tidak perlu membuka banyak cabang distribusi
3. Menjadi lebih laku
4. Biaya yang dibutuhkan dapat dikurangi
5. Harga menjadi lebih murah sehingga dapat meningkatkan daya saing

· Keuntungan E-Commerce bagi konsumen :
1. Tidak perlu mendatangi toko
2. Menghemat waktu dan biaya transportasi berbelanja
3. Lebih banyak pilihan
4. Dapat membeli dari Negara lain
5. Harga menjadi lebih murah

· Internet Banking (E-Banking, Cyberbanking, Virtual Banking, Home Banking, dan Online Banking) adalah aktivitas perbankan yang dilakukan dari rumah, kantor, atau tempat-tempat lain dengan memanfaatkan internet

· Internet juga dapat digunakan sebagai media belajar jarak jauh

· Faktor-faktor yang harus dipenuhi agar belajar jarak jauh berjalan dengan efektif :
1. Institusi penyelenggara
2. Pengajar
3. Siswa
4. Teknologi


Bab II. Jaringan Komputer dan Komunikasi Data
Jaringan komputer ialah kumpulan komputer yang terhubung satu dengan yang lainnya. Dalam sebuah jaringan komputer terdapat sebuah komputer server dan komputer client. Komputer server berfungsi untuk melayani pengiriman dan penerimaan data dari komputer-komputer yang ada di dalam jaringan. Komputer server juga berfungsi untuk mengatur aliran data dalam jaringan. Dan juga sebagain penyedia sumber yang dibutuhkan oleh komputer-komputer client. Sumber tersebut dapat berupa data-data, program-program atau file-file. Komputer client adalah komputer yang menerima pelayanan.

Gateway adalah gerbang atau jalur yang digunakan oleh komputer client untuk mengakses internet. Komputer server dapat juga berperan sebagai web server yang berfungsi untuk menyimpan halaman-halaman web dari sebuah situs web dan juga sebagai mail server atau komputer yang memberikan layanan email.

Manfaat yang diperoleh dari jaringan komputer :
1. Membagi sumber daya
2. Relabitas tinggi
3. Menghemat uang
4. Sarana komunikasi

Beberapa jaringan komputer, yaitu:
1. Lokal Area Network (LAN), jaringan yang terdapat dalam sebuah gedung atau perkantoran
2. Metropolitan Area Network (MAN), jaringan LAN dalam versi lebih besar
3. Wide Area Network (WAN), jaringan komputer yang menckup area yang sangat luas dari segi geografis.
4. Internet, jaringan yang sangat besar yang mencakup seluruh dunia.

Perangkat Jaringan Komputer, yaitu :
1. Server, komputer yang berfungsi sebagai gateway untuk mengakses internet.
2. Client, komputer yang digunakan untuk melakukan pengolahan data yang diambil dari server.
3. Kartu Jaringan, perangkat keras yang dipasang di motherboard komputer.
4. Hub, pembagi sinyal data dari LAN Card.
5. Kabel dan Konektor, kabel jaringan yang digunakan untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer yang lain.
6. Repeater, penguat sinyal di jaringan.
7. Bridge, perangkat jaringan yang digunakan untuk menghubungkan sebuah jaringan dengan jaringan yang lain.
8. Router, pengatur aliran data dari satu jaringan ke jaringan yang lain.

Komunikasi data ialah proses pengiriman data dari dua komputer yang terhubung dalam sebuah jaringan. Komunikasi data antara dua komputer dapat dilakukan dengan menggunakan protokol-protokol. Protokol adalah aturan-aturan yang yang mebuat dua buah komputer saling mengerti.

Ada dua bentuk aktivitas terhadap jaringan komputer, yaitu hacking dan cracking. Hacking ialah usaha memasuki sebuah jaringan dengan maksud mengeksplorasi ataupun mencari kelemahan sistem jaringan secara ilegal. Cracking ialah usaha memasuki sebuah jaringan secara ilegal degan maksud mencuri, mengubah atau ,menghancurkan file atau data yang disimpan dalam komputer-komputer jaringan tersebut.

Cara kerja atau metode yang dilakukan oleh para hacker atau cracker ialah :
1. Spoofing, bentuk penyusupan dengan cara memalsukan identitas user sehingga hacker bisa login ke sebuah jaringan komputer secara ilegal.
2. Scanner, menggunakan sebuah program yang secara otomatis akan mendeteksi kelemahan sistem keamanan sebuah jaringan komputer.
3. Sniffer, berfungsi sebagai penganalisis jaringan dan bekerja untuk memonitor jaringan komputer.
4. Password cracker, program yang dapat membuka password yang sudah dikodekan.
5. Destructive Devices, program yang berupa virus yang dibuat untk menghancurkan data-data.

Beberapa teknik pengamanan data, yaitu
1. Internet Firewall, berfungsi mencegah akses dari pihak luar ke sistem internal.
2. Kriptografi, seni menyandikan data.
3. Secure Socket Layer, berfungsi untuk menyandikan data.


Bab III. Akses Internet
· Internet Service Provider adalah perusahaan jasa layanan koneksi ke internet

· Beberapa kriteria untuk memilih ISP :
1. Kecepatan data transfer
2. Bandwidth
3. Memiliki server proxy
4. Memiliki backbone
5. Keamanan data
6. Layanan yang diberikan
7. Biaya
8. Hardware
9. Teknologi yang digunakan

· Perangkat keras yang dibutuhkan untuk mengakses internet :
§ Melalui dial-up :
1. Saluran telepon
2. Modem

§ Melalui ADSL
1. Modem ADSL
2. Jalur telepon
3. Terdaftar pada ISP yang mempunyai layanan ADSL

§ Melalui LAN
1. Memiliki kartu jaringan
2. Kabel UTP

§ Melalui GPRS
1. Sebuah handphone yang telah mendukung teknologi GPRS
2. SIM Card telepon selular yang telah menyediakan layanan GPRS dan telah diaktifkan

§ Wi-Fi
1. Perangkat elektronik yang bisa mendukung teknologi Wi-Fi

§ Menggunakan TV Kabel
1. Berlanggangan dengan penyedia layanan TV Kabel yang dilengkapi dengan layanan internet
2. Perangkat komputer yang sudah dilengkapi dengan sistem operasi dan browser yang mendukung untuk internet
3. Cable modem dengan DOCSIS sistem
4. Ethernet Card

§ Menggunakan 3G
1. Sebuah handphone yang dilengkapi teknologi 3G
2. SIM Card dari operator selular yang menyediakan layanan 3G dan nomor handphone kita harus terdaftar sebagai pelanggan 3G

· Perangkat lunak yang dibutuhkan untuk mengakses internet :
§ Microsoft Internet Explorer dan Netscape Navigator digunakan untuk mengakses web atau aplikasi www
§ Cute FTP, Go!Zilla, dan WSFTP digunakan untuk aplikasi FTP
§ mIRC, Yahoo Messenger, dan ICQ digunakan untuk chatting
§ Outlook Express digunakan untuk aplikasi e-mail


Bab IV. Koneksi ke Internet
Mengakses internet menggunakan jaringan komputer lokal adalah menghubungkan komputer ke internet melalui sebuah jaringan lokal yang terhubung ke internet. Menghubungkan internet melalui LAN biasanya banyak dilakukan di perusahaan, laboraturium, sekolah, warnet, dan sebagainya.

Untuk terhubung dalam jaringan komputer, kita harus memiliki kartu jaringan (LAN Card). Keuntungan melakukan akses internet melalui LAN adalah biaya untuk akses internet lebih murah. Kelemahan dari akses internet melalui LAN ialah jika sedang melakukan akses yang banyak, akses akan menjadi lambat, terlebih jika bandwidth yang ada terbatas.

Menggunakan dial-up untuk koneksi ke internet merupakan cara termudah. Namun, kita harus memiliki modem yang terpasang di komputer, saluran telepon, dan telah mendaftar di ISP tertentu.

Kelebihan dari dial-up ialah jaringan yang luas. Sedangkan kekurangan dari dial-up ialah harga yang masih relatif mahal, kecepatan akses yang tidak stabil dan sangat tergantung pada beban percakapan di jaringan telepon, serta mobilitas akses yang mengharuskan kita tetap pada satu tempat.

Teknologi ADSL (Asymmetric Digital Subscriber Line) memungkinkan saluran telepon biasa digunakan untuk melewatkan sinyal digital dengan kecepatan tinggi untuk mengirimkan data. Hal ini memungkinkan kita mengakses internet dengan kecepatan tinggi melalui saluran telepon.

Keuntungan teknologi ADSL kepada penyedia jasa layanan ialah penyedia jasa tidak perlu lagi membangun infrastruktur baru untuk mendukung layanan ADSL. Kemudahan lain menggunakan teknologi ADSL ialah kita masih dapat tetap menggunakan internet sambil menggunakan telepon secara bersamaan.

Kelemahan dari ADSL ialah harga modem yang relatif lebih mahal dibandingkan dengan modem dial-up. Dan harga langganan koneksi ADSL masih relatif mahal bila hanya digunakan untuk perorangan. Layanan ADSL juga belum tersedia di seluruh daerah.
Teknologi ADSL memungkinkan kita mendownload data-data dari internet dengan lebih cepat dan efisien. ADSL ,mampu mengirimkan data-data sampai pada kecepatan 2Mbps ke pengguna berjarak 5 km dari sentral telepon.

Akses internet melalui jaringan TV kabel merupakan pilihan yang tepat bagi pengguna internet dalam sebuah keluarga, dimana beberapa orang dapat mengakses internet bersama-sama.
Kelebihan mengakses internet menggunakan TV Kabel adalah kita dapat mengakses internet setiap saat dan bebas dari gangguan telepon sibuk.

Kelemahan dari TV Kabel ialah hanya tersedia di kota-kota besar dan itupun terbatas di daerah-daerah tertentu saja yang djangkau oleh layanan TV Kabel.

GPRS (General Packet Radio Service) adalah teknologi pengiriman data dalam bentuk paket dengan memanfaatkan gelombang radio. Kita dapat memanfaatkan GPRS di mana saja selama kita dalam jangkauan sinyal GPRS. Sistem tarif layanan GPRS dilakukan bukan berdasarkan lama penggunaan, tetapi berdasarkan besarnya data yang ditransfer.
Kelemahan dari GPRS ialah untuk mendapatkan koneksi internet secara mobile, kitra harus melakukan setting tertentu pada telepon selular kita. Kelemahan lainnya ialah harga layanan yang relatif mahal.

WiFi adalah singkatan dari Wireless Fidelity. Wireless ialah teknologi jaringan tanpa kabel yang menggunakan gelombang elektromagnetik frekuensi tinggi utuk mengirimkan data. Karena menggunakan nirkabel, teknologi WiFi cocok dimanfaatkan pada ruangan atau lokasi yang selalu diubah-ubah tampilannya.

Ada tiga komponen yang terdapat dalam sebuah lokasi hotspot, antara lain :
1. Access Point, perangkat yang menghubungkan teknologi Wireless LAN dengan Ethernet yang terdapat di dalam komputer.
2. Access Controller, perangkat yang berfungsi sebagai alat autentifikasi.
3. Internet Link, perangkat yang menghubungkan lokasi hotspot dengan internet.

Kelemahan koneksi internet dengan WiFi adalah akses hanya dapat dilakukan pada daerah sejauh 100m dari titik poin. Kelemahan lain ialah masalah keamanan data.
Wireless Broadband (WiBro) ialah teknologi nirkabel baru yang sedang dikembangkan. Teknologi ini baru digunakan di beberapa Negara dan belum dipasang di Indonesia. WiBro dapat diakses dari jarak 1 km dari titik poinnya dengan kecepatan akses 512kbps. Akses WiBro juga masih dapat dilakukan dari kendaraan yang bergerak dengan kecepatan sampai 60km/jam.
Teknologi GSM yang kemudian berkembang menjadi teknologi GPRS. Dan berkembang lagi menjadi EDGE, dan akhirnya menjadi WCDMA (3G) adalah evolusi teknologi pada operator GSM.

Kelebihan menggunakan akses internet 3G ialah bandwidthnya lebar, dapat pula didukung oleh teknologi HSDPA (High Speed Downlink Packet Access). Teknologi tersebut memungkinkan akses internet mencapai 2,6 Mbps atau 40 kali lebih cepat dari akses internet dengan dial-up.
Kelemahan teknologi 3G adalah kita hanya bisa menggunakan sebatas pada daerah jangkauan operator penyedia layanan. Kekurangan lain terletak pada perangkat yang digunakan. Jika kita ingin mengakses internet menggunakan layanan 3G, kita harus mempunyai handphone yang dilengkapi dengan teknologi 3G.

No comments:

Post a Comment